Acer Luncurkan Predator Helios Neo 14 AI, Laptop Gaming Ringkas dengan Tenaga AI • Exelbiz

Aplikasi.ac.id –

Acermenambah jajaran laptop gaming Helios mereka, dengan memperkenalkan Predator Helios Neo 14 AI, laptop berperforma tinggi  tapi dengan bodi yang ringkas. Jadi, pengguna bisa mendapatkan perangkat kerja yang powerful baik untuk bermain game maupun pekerjaan kreatif, tapi tetap bisa mudah dibawa kemana-mana dengan desainnya yang ramping.

Acer Predator Helios Neo 14 AI

Spesifikasi Acer Predator Helios Neo 14 AI

Helios Neo 14 AI dibekali layar OLED 14,5 inci beresolusi 2.8K WQXGA+, waktu respons hanya 0,2 ms, dan cakupan warna DCI-P3 penuh, membuat visual terlihat tajam dan hidup. Sangat cocok untuk game kompetitif hingga pengeditan visual.

Prosesornya hadir dengan opsi hingga Intel Core Ultra 9 285H dan GPU NVIDIA GeForce RTX 5070 Laptop. Pengguna juga bisa memaksimalkan kinerja dengan dukungan RAM hingga 32 GB LPDDR5X 7467 MHz dan penyimpanan 2 TB SSD PCIe Gen 4.

Baca Juga: Acer Luncurkan Aspire 16 AI, Baterai Tahan 26 Jam • Exelbiz

Laptop ini juga mengandalkan teknologi NVIDIA Advanced Optimus, yang memungkinkan perpindahan GPU secara otomatis untuk menyeimbangkan performa dan daya tahan baterai.

Sistem pendinginnya dibekali dengan kombinasi kipas AeroBlade generasi ke-5, thermal grease logam cair, vector heat pipes, dan sistem Vortex Flow, menjaga suhu tetap stabil meski digunakan dalam sesi gaming berat.

Dari segi desain, laptop ini tampil dengan penutup logam dan logo RGB yang bisa dikustomisasi, ditambah keyboard RGB tiga zona, membuatnya masih terlihat “gaming” tapi juga tidak terkesan berlebihan. Soal konektivitas, pengguna disuguhi fitur lengkap mulai dari Intel Killer Wi-Fi 6E, Thunderbolt 4, HDMI 2.1, hingga berbagai port USB.

Predator Helios Neo 14 AI akan tersedia di pasar EMEA mulai Juli 2025 dengan harga awal EUR 1.699. Peluncuran laptop ini dilakukan bersamaan dengan dua perangkat lainnya yaitu Predator Triton 14 AI yang menyasar kreator dengan dukungan stylus dan fitur AI, serta versi terbaru dari desktop Predator Orion 3000 dengan RAM DDR5 dan kartu grafis RTX 5070.

Sumber


Artikel ini Rangkuman Dari Berita : https://www.jagatreview.com/2025/05/acer-predator-helios-neo-14-ai/

Kiriman serupa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *