Apple Invites Meluncur, Aplikasi Bikin Undangan Digital • Jagat Gadget

Aplikasi.ac.id –

Apple baru saja meluncurkan aplikasi undangan digital yang disebut  Apple Invites, Aplikasi ini bisa dipakai untuk membuat undangan digital dengan mudah untuk setiap acara, mulai dari perayaan ulang tahun hingga meeting resmi.

Aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk mendesain undangan dengan leluasa. Pengguna bisa memilih foto dari galeri pribadi atau gunakan koleksi background yang telah disediakan untuk membuat undangan yang unik dan personal.

Apple Invites

Tak cuma soal tampilan, Apple Invites juga punya fitur-fitur cerdas. Ada Apple Maps, untuk memberikan informasi lokasi acara secara tepat. Lalu ada Apple Weather memberikan informasi prediksi cuaca, jadi pemilik acara maupun partisipan yang hadir bisa bersiap dengan matang.

Apple Invites

Ada juga fitur tambahan seperti shared album memungkinkan para tamu berbagi momen. Lalu pengguna bisa membuat playlist kolaboratif di Apple Music menambah keseruan di setiap acara.

Apple Invites

Cara Konfirmasi di Apple Invites

Proses konfirmasi kehadiran menjadi sangat mudah—tamu bisa RSVP tanpa perlu memiliki akun Apple atau langganan iCloud+. Sementara itu, kontrol privasi yang ketat memastikan data pribadi pengguna tetap aman dan hanya dibagikan sesuai keinginan.

Baca Juga: Gemini Kini Bisa Dipakai Meski Layar Smartphone Dikunci • Jagat Gadget

Apple Invites kini bisa diunduh melalui App Store untuk iPhone dengan iOS 18 ke atas. Lalu bagaimanan untuk pengguna smartpone lain yang bukan iPhone? Bagi pengguna non-iPhone, layanan ini juga dapat diakses melalui web di icloud.com/invites, jadi undangan digital ini bisa diakses oleh siapa saja.

Apa yang dihadirkan oleh Apple lewat Apple Invites ini yaitu untuk menyederhanakan setiap langkah dalam perencanaan acara, memberikan pengguna pengalaman yang praktis dan menyenangkan tanpa mengorbankan keamanan data.

Sumber

Artikel ini Rangkuman Dari Berita : https://gadget.jagatreview.com/2025/02/undngan-digital-apple-invites/

Kiriman serupa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *