Aplikasi.ac.id –
Xiaomi dikabarkan akan segera merilis Xiaomi 15 Ultra – versi mentok paling atas dari Xiaomi 15 series. Smartphone ini digadang-gadang akan hadir menggunakan SoC Snaprdragon 8 Elite.
Nah, bocoran dari perangkat ini mulai beredar, yaitu dari skor benchmark Geekbench AI. Dalam hasil tangkapan layar yang beredar, terlihat perangkat ini menggunakan GPU Adreno 830, yang notabene baru ada di Snapdragon 8 Elite saja. Ini memperkuat rumor yang beredar sebelumnya.

Dari skor yang terlihat perangkat ini memiliki Single precision Score sebesar 635, lalu Half percision sebesar 630. Dan Quantizied score mencapai 1455. Sayangnya, belum ada bocoran lain seperti skor benchmark CPU dari perangkat ini.

Dari tangkapan layar tersebut terlihat juga kalau perangkat ini berjalan menggunakan Android 15, serta menggunakan RAM sebesar 16GB. Bukan hal yang baru lagi untuk varian Ultra, menggunakan memori dengan ukuran paling besar.
Baca Juga: Apple Tertarik Gunakan DeepSeek untuk Apple Intelligence di China • Jagat Gadget
Bocoran Spesifikasi Xiaomi 15 Ultra
Rumor beredar lainnya, XIaomi 15 Ultra digadang=gadang bakal hadir menggunakan kamera belakang dengan konfiguasi empat sensor. Kamera utama tipe 1 inci dari Sony yaitu LYT-900, lalu Samsung ISOCELL HP9 200MP untuk kamera telefoto periskop, 50MP Sony IMX 858 untuk zoom jarak dekat, dan kamera Ultra Wide Samsung ISOCELL JN5.
Smartphone ini juga disebut akan hadir dengan layar AMOLED QHD+ 120Hz, baterai 6000mAh, dan pengisian daya 90W. Sayangnya belum ada informasi pasti kapan smartphone ini akan resmi diumumkan.
Apakah kira-kira Xiaomi akan meluncurkan smartphone ini di tanah air? Kita lihat saja nanti.
Artikel ini Rangkuman Dari Berita : https://gadget.jagatreview.com/2025/02/bocoran-ai-xiaomi-15-ultra/