Detail Samsung Exynos 2500 Kembali Mencuat • Jagat Gadget

Aplikasi.ac.id –

Meski tak jadi hadir ke Galaxy S25 Series, Exynos 2500 buatan Samsung masih terus dikembangkan dan diyakini bakal dipakai untuk pertama kalinya di Galaxy Z Flip7. Sementara sebagian besar detail soal Exynos 2500 sudah diketahui, baru-baru ini kembali muncul informasi baru mengungkap jenis core pada SoC tersebut.

exynos-2500-specs-have-emerged-online

Exynos 2500 bakal memiliki konfigurasi 10-core terdiri dari satu prime core Cortex-X925 dengan clockspeed 3.3GHz, tujuh core performa Cortex-A725 dengan dua core di 2.75GHz dan lima core di 2.36GHz, serta dua core efisiensi Cortex-A520 di 1.8GHz. Chipset tersebut kabarnya akan punya total L3 cache sebesar 16MB.

Di samping itu, Exynos 2500 juga bakal mendukung memori quad-channel LPDDR5X dengan bandwidth sekitar 9,6 Gbps serta jenis storage UFS 4.X. On-board GPU mengandalkan Xclipse 950 yang punya clockspeed 1.3GHz berbasis AMD RDNA3.5, sementara dibekali pula NPU dengan performa hingga 56 TOPS.

ISP yang menangani kamera pada perangkat Exynos 2500 disebut mendukung hingga resolusi 320MP dan memiliki kemampuan perekaman video hingga 8K di 30fps. Generasi sebelumnya Galaxy Z Flip6 hadir dengan kamera utama 50MP, sehingga cukup kecil kemungkinan untuk Galaxy Z Flip7 membawa kamera baru 200MP.

Samsung diperkirakan bakal memperkenalkan Galaxy Z Flip7 pada Juli 2025 mendatang. Peluncuran ponsel flip terbaru dari Samsung itu akan bersamaan dengan Galaxy Z Fold7, yang diketahui pakai SoC Snapdragon 8 Elite, dan kemungkinan Galaxy Z Flip7 FE varian flip lebih terjangkau.

Sumber

Artikel ini Rangkuman Dari Berita : https://gadget.jagatreview.com/2025/01/samsung-exynos-2500-rumor/

Kiriman serupa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *