Aplikasi.ac.id –
Apple dikabarkan bakal membawa perubahan besar pada MacBook Air generasi berikutnya. Menurut laporan dari The Elec, Apple berencana menggunakan teknologi layar baru yaitu oxide TFT LCD, serupa dengan yang saat ini digunakan pada MacBook Pro. Padahal sebelumnya sempat dirumorkan kalau Macbook Air bakal menggunakan layar OLED, dan bakal hadir di 2027.

Alasan MacBook Air Belum Pakai OLED
Meski OLED menjadi teknologi layar yang banyak diincar, Apple tampaknya belum siap menghadirkannya ke MacBook Air. Alasannya? Biaya produksi yang masih sangat tinggi untuk segmen laptop. Padahal di produk laptop berbasis Windows, sudah banyak yang menghadirkan layar OLED di kelas menengah.
Alih-alih langsung melompat ke OLED, Apple memilih oxide TFT LCD sebagai solusi sementara. Layar ini lebih terjangkau untuk diproduksi, namun tetap menawarkan peningkatan signifikan dibanding layar amorphous silicon TFT yang saat ini digunakan di MacBook Air.
Baca Juga: Apple Mac Mini M4 Sudah Hadir di Indonesia! • Exelbiz
Teknologi oxide TFT LCD bukan sekadar alternatif murah. Dibanding amorphous silicon TFT, layar ini menawarkan kecepatan pergerakan elektron yang jauh lebih tinggi. Hasilnya adalah visual yang lebih mulus dan kinerja layar yang lebih responsif—fitur yang sudah dinikmati pengguna MacBook Pro. Meskipun dari segi ketajaman gambar dan kekayaan warna, masih kalah dari OLED.
Jadi kalau kalian menantikan MacBook Air dengan layar OLED, ada sedikit kabar kurang menyenangkan. Ada kemungkinan Apple baru menghadirkan MacBook Air denagn OLED di sekitar tahun 2029. Bagaimana pendapat kalian tentang hal ini?
Artikel ini Rangkuman Dari Berita : https://www.jagatreview.com/2025/01/macbook-air-pakai-oxide-tft/