Ninja Gaiden 2 Black Diumumkan dan Langsung Rilis, Remake dengan Unreal Engine 5!

Aplikasi.ac.id –

Tidak hanya mengumumkan Ninja Gaiden 4, Koei Tecmo dan Team Ninja semakin memanjakan para fans franchisenya hari ini dengan satu lagi kejutan game baru yaitu Ninja Gaiden 2 Black. Ini adalah remake penuh dari game original Ninja Gaiden yang menggunakan basis Unreal Engine 5. Selain upgrade visual besar-besaran, gamenya ikut membawa beragam elemen dari seri spin-off termasuk tambahan tiga karakter playable yaitu Momiji, Ayane, dan Rachel.

Selebihnya game ini ikut membawa mode “HERO PLAY STYLE” untuk membantu para pemain pendatang baru dengan beragam support khusus semisal gamenya dirasa terlalu susah. Berhubung Ninja Gaiden memang cukup dikenal berkat tingkat kesulitannya yang tinggi sebelum genre soulslike naik daun, pasti ada banyak pemain pendatang baru yang akan cukup kesulitan untuk beradaptasi dengan gameplay di seri klasik ini, sehingga penambahan mode baru yang berfokus pada aksesibilitas tentu dirasa sangat esensial.

Apa yang membuat pengumuman gamenya semakin spesial adalah bagaimana Ninja Gaiden 2 Black kini sudah langsung dirilis, jadi bagi kamu yang tertarik bisa mengakses gamenya di PlayStation 5, Xbox Series, PC, atau lewat layanan Xbox Game Pass. Kami kebetulan juga sudah merangkum detail dari pengumuman seri Ninja Gaiden 4 yang bisa kamu simak DI SINI. 

Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.


Hi guys, kami akhirnya sudah punya akun Twitter dan YouTube resmi! Langsung saja follow:

 

 




Jangan lupa untuk cek channel TikTok kami!

@gamerwk_id

Artikel ini Rangkuman Dari Berita : https://gamerwk.com/ninja-gaiden-2-black-diumumkan-dan-langsung-rilis-remake-dengan-unreal-engine-5/

Kiriman serupa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *