Aplikasi.ac.id –
Tidak hanya sebagai penyimpan file secara cloud, Google Drive juga memiliki sejumlah fitur lain termasuk salah satunya pemindai dokumen pada aplikasi mobile mereka. Baru-baru ini, Google menambahkan tool “Enhance” pada fitur tersebut yang memungkinkan pengguna tidak perlu melakukan edit secara manual setelah memindai dokumen.
Tool “Enhance” itu sendiri dapat diakses pada tampilan Preview usai pengguna mengambil gambar, tepatnya berada di sudut kanan atas dengan ikon menyerupai bintang-bintang. Tap pada ikon tersebut, Google Drive bakal secara otomatis mengoreksi white balance, menghilangkan bayangan, mengatur kontras, ketajaman dan lainnya.
Pada akhirnya, dokumen yang dipindai bisa terlihat jauh lebih jelas dari sebelumnya. Fitur auto enhance tersebut bisa dipakai untuk semua dokumen, termasuk struk, dokumen, kartu identitas, dan masih banyak lagi.
Tahun lalu, Google Drive sempat merombak desain dari fitur pemindai dokumen ini dan sekaligus menambahkan shortcut pada floating menu pada aplikasi mobile. Pemindai dokumen di Google Drive juga punya fungsi-fungsi seperti Crop & Rotate, Filters, hingga Clean untuk menghapus kesalahan seperti noda hingga jari yang terpotret.
Google mengatakan bahwa Enhance untuk pemindai dokumen di Google Drive tersebut sudah tersedia untuk semua pengguna. Namun, sebagai catatan bahwa fitur document scanner sendiri hanya ada di aplikasi mobile (Android/iOS) saja, sementara pada Google Drive versi website tidak memiliki fitur tersebut.
Artikel ini Rangkuman Dari Berita : https://gadget.jagatreview.com/2024/12/google-drive-pemindai-enhance/