Aplikasi.ac.id –
Selain Redmi Note 14 Series, Xiaomi juga bakal meluncurkan jajaran produk AIoT terbaru mereka di Indonesia. TWS Redmi Buds 6 dan Buds 6 Pro, serta smartwatch Redmi Watch 5 ikut dirilis pada 24 Januari 2025 mendatang.
Redmi Buds 6 dan Buds 6 Pro akan melengkapi dan jadi model tertinggi dari jajaran Redmi Buds 6 Series lainnya. Redmi Buds 6 Play, Buds 6 Active, dan Buds 6 Lite ketiganya sudah lebih dulu rilis di Tanah Air pada akhir tahun lalu.
Sementara itu, Redmi Watch 5 juga akan hadir menemani varian lebih terjangkau Redmi Watch 5 Active yang meluncur di Indonesia lebih dulu. Redmi Watch 5 sendiri baru diperkenalkan oleh Xiaomi pada November 2024.
Redmi Watch 5 merupakan penerus dari Redmi Watch 4. Smartwatch ini menawarkan ukuran layar lebih besar yakni 2,07 inci dengan panel AMOLED. Xiaomi juga mengklaim telah meningkatkan akurasi sensor detak jantung hingga 97,1% lebih baik.
Kehadiran tiga produk AIoT baru dari Xiaomi tersebut bakal jadi pelengkap yang pas untuk Redmi Note 14 Series yang akan rilis bersamaan pada 24 Januari 2025 nanti. Tidak menutup kemungkinan akan ada produk lain yang bakal diumumkan.
Di pasar global, Redmi Buds 6 dibanderol dengan harga Rp600 ribuan, sedangkan Redmi Buds 6 Pro seharga Rp1,2 jutaan. Sementara itu, untuk Redmi Watch 5 dipasar global dijual seharga Rp1,8 jutaan. Penasaran harganya di Indonesia? Kita tunggu saja pengumuman resminya nanti ya!
Artikel ini Rangkuman Dari Berita : https://gadget.jagatreview.com/2025/01/redmi-buds-6-watch-5-indonesia/