SEGA Adakan Masa Diskon Spring Sale hingga 80% di Steam

Aplikasi.ac.id –

Bagi kamu yang tengah menanti momen pas untuk khilaf game-game keluaran SEGA dan Atlus, kebetulan mereka telah mengadakan masa diskon spesial Spring Sale di platform Steam. Kali ini penawarannya masih sangat menggoda karena sudah termasuk game-game terbarunya termasuk satu franchise penuh, dan bagaimana ada diskon maksimal hingga 80% untuk beberapa game khusus.

Penawaran di musim ini menghadirkan berbagai tawaran menarik, termasuk diskon 50% untuk Like a Dragon: Infinite Wealth, 25% untuk SONIC X SHADOW GENERATIONS, 50% untuk Persona 3 Reload, dan 25% untuk Metaphor: ReFantazio. Shin Megami Tensei V: Vengeance termasuk dalam promo ini. Bagi yang ingin menikmati keseluruhan suatu seri, beberapa franchise utama mereka juga mendapatkan potongan harga menarik termasuk Like a Dragon/Yakuza, Sonic the Hedgehog, Persona, Total War, dan Two Point.

Masa diskon Spring Sale dari SEGA ini hanya berlangsung sampai 20 Maret mendatang, jadi memang sudah tidak ada banyak waktu yant tersisa. Karena itu bagi kamu yang mungkin sudah wishlist beberapa gamenya, maka sepanjang periode ini adalah waktu paling ideal untuk memanfaatkan penawarannya. Sementara bagi kamu yang tertarik untuk browsing semua game yang mendapat potongan diskonnya bisa langsung cek halaman resminya DI SINI.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.


Hi guys, kami akhirnya sudah punya akun Twitter dan YouTube resmi! Langsung saja follow:

 

 




Jangan lupa untuk cek channel TikTok kami!

@gamerwk_id

Artikel ini Rangkuman Dari Berita : https://gamerwk.com/sega-adakan-masa-diskon-spring-sale-hingga-80-di-steam/

Kiriman serupa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *