Aplikasi.ac.id –
SimplyNUC telah meluncurkan mini PC terbaru miliknya yang disebut sebagai SimplyNUC NUC 14 Essential. Walau tidak ditargetkan untuk menjadi mini PC bertenaga sangat luar biasa, mini PC ini hadir dengan prosesor Intel tingkat pemula yang dipasang di harga cukup terjangkau di $349.
Melansir Notebookcheck, NUC 14 Essential t hadir dengan dukungan prosesor Intel Core 3 N355 8-core, dilengkapi dengan memori DDR5-4800 hingga 16 GB, meskipun dalam konfigurasi single channel. Untuk penyimpanan, NUC 14 dapat dipasangi penyimpanan NVMe PCIe Gen4 hingga 8 TB, serta penyimpanan SATA biasa 2 TB.
Untuk ukuran mini PC, NUC 14 Essential ini juga punya dukungan port yang lengkap, termasuk total tujuh port USB termasuk dua port Type-C dan lima port USB-A, HDMI 2.1, DisplayPort 1.4, dan port LAN 2.5G. Konektivitas yang didukungnya juga termasuk Wi-Fi 6E dan Bluetooth 5.3.
NUC 14 Essential ini dibanderol $349 untuk konfigurasi prosesor Intel N150, memori 8 GB, dan penyimpanan 256 GB. Sementara untuk yang lebih lengkap dengan prosesor Core 3 N355, memori 16 GB, dan SSD 1 TB dibanderol dengan harga $529.
Artikel ini Rangkuman Dari Berita : https://www.jagatreview.com/2025/01/simplynuc-hadirkan-mini-pc-baru-dengan-harga-lebih-terjangkau/