Steam Pecahkan Rekor Peak Concurrent Sebanyak 40 Juta Pemain • Exelbiz

Aplikasi.ac.id –

Steam baru saja berhasil pecahkan rekor pemain yang bermain bersamaan dalam satu saat sebanyak lebih dari 40 juta pemain, bersamaan dengan rilis MH Wilds.

Sebagai platform gaming terbesar di PC, Steam selalu menunjukkan peningkatan jumlah pemain setiap bulannya, terutama semenjak pertengahan 2024 lalu. Kini penyedia game tersebut mencetak rekor baru untuk peak concurrent user sebanyak lebih dari 40 juta pemain.

Berita gembira untuk platform gaming tersebut muncul pada SteamDB, yang selalu mendeteksi penambahan user di sana. Terlihat pada Februari 2025, tepatnya pada weekend di akhir bulan tersebut, pemainnya mendadak meningkat tajam hingga mencetak jumlah total 40.270.997 pemain; bersamaan dengan rilis Monster Hunter Wilds pada 28 Februari 2025.

Steam

Apakah jumlah tersebut kebetulan saja? Bila melihat dari keberhasilan Monster Hunter Wilds dalam mendapatkan jumlah peak player hingga lebih dari 1,3 juta pemain secara bersamaan saat weekend rilisnya, maka tidak heran bila semua itu ikut andil dalam mendorong Steam untuk mencetak rekor peak concurrent baru.

Pada saat bersamaan, platform tersebut juga berhasil mencetak rekor lain di akhir Februari lalu, yaitu dengan jumlah pemain yang berada di dalam game secara bersamaan, yaitu 12.812.379 pemain. Sebelumnya rekor terbanyak terjadi pada Agustus 2024 dengan jumlah sebanyak 12.534.703 pemain; penambahan yang cukup banyak yaitu lebih dari 200 ribu pemain.

Semoga beberapa perbaikan yang saat ini sedang dilancarkan oleh Capcom terhadap Monster Hunter Wilds bisa kembali mendongkrak jumlah pemain di Steam, dan bisa mengembalikan sejumlah pemain yang saat ini meninggalkan game tersebut karena kecewa dengan masalah teknis di PC.

Artikel ini Rangkuman Dari Berita : https://jagatplay.com/2025/03/news/steam-rekor-peak-40-juta-pemain/

Kiriman serupa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *